Kali ini, saya mau sharing tentang cara menonton anime dalam waktu satu malam. tanpa Basa - basi lagi saya langsung ke topik, berikut caranya :
- Skip Episode Recap/Kilas Balik
Banyak anime yang punya banyak episode dan di tengah episodenya ada episode recap atau episode yang menceritakan ulang dari episode awal (Flashback). Jika ada episode seperti ini, skip aja langsung ke episode selanjutnya karena episode ini berisi 80% flashback sisanya cerita sesungguhnya, anda bisa menunda episode ini untuk di tonton nanti ketika memiliki waktu luang lain. - Skip Lagu Ending dan Opening
Satu episode anime berdurasi 24 - 30 menit (termasuk lagu ending dan opening) dan lagu yang berdurasi 4 - 5 menit. Lumayan kan kalau kita skip opening dan endingnya di skip kita dapat memangurangi waktu nonton kita. - Loncat - loncat Episode
Cara ini meang menyebalkan karena kita tidak bisa menyerap ceritanya apalagi kalau genrenya romance yang butuh perasaan nontonnya. Tapi untuk anime yang episodenya banyak, saya sarankan pake metode ini karena waktu yang dibutuhkan hanya sedikit. - Minuman, Makanan dan Posisi
Kalau bergadang saya sarankan untuk minum minuman berenergi misalnya "Ecchi Joss" (pasti taulah nama aslinya) dan saya sarankan makan keripik karena kalau kita makan keripik suka ribut dan mengurangi rasa kesepian serta posisi yang sangat tidak disarankan adalah posisi santai karena akan berdampak 'ketiduran'. - Tidur Siang
Untuk yang merasa "newbie" dalam hal bergadang, saya sarankan untuk tidur siang dulu sebelum bergadang biar fresh di malam hari.
